Friday, December 27, 2013

Menikmati Hidup

Original Post 18 September 2012

Am I enjoy my life?
Hidup manusia itu sebenarnya cuma terdiri dari beberapa bagian besar. Lihat saja.
24 jam. 8 jam sudah buat tidur. Sisa 16 jam.
Dari sisa 16 jam itu, mayoritas akan dipakai ke rutinitas: kerja, kuliah, sekolah, atau harian lainnya.
Jadi?
Yah disitulah, rutinitas itulah yang akan menentukan kita menikmati hidup atau tidak.
Oke, simpel dan sepele. Apa saya menikmati hidup saya? Dalam banyak kasus, terutama sejak kerja, ya nggak. Lha ya enak hidup mahasiswa lho, belajar dan main. Kalau kehabisan duit, tinggal minta. Enak kan?
Ah! Itu yang enak. Yang nggak ya banyak.
Nah, soal bekerja ini rada ribet.
Kadang kita bekerja ya karena memang butuh bekerja. Meski kadang sangat berlawanan dengan hati nurani. Kadang saking nggak kuatnya perlawanan, muncul keputusan ekstrim. Jobless misalnya.
Banyak kasus di beberapa kali saya bertemu orang, ketakutan akan jobless adalah isu besar. Tentu, job itu terkait incomedan itu relevan dengan pemenuhan kebutuhan sehari-hari.
Nah, sekarang jadi bias. Kita kerja untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari, atau karena hendak berkarya? Hidup ini jadinya dinikmati atau diapakan?
Pertanyaan yang selalu relatif. Tapi kalau saya sih, sekarang-sekarang ini, yang penting bisa bikin bahagia orang lain. Nggak peduli saya dibilang “nggak ada kerjaan”.. hahahaha… :)
Oke, semangat!

No comments:

Post a Comment