Wednesday, December 25, 2013

1.34 – 1.43

Original Post 24 September 2012

Sejak awal mula membangkitkan blog ini, saya sudah niat untuk tidak menuliskan keluhan. Hmmm, beberapa posting sih kelihatan mengeluh ya? Gagal berarti. Yang saya maksud, kalau di blog friendster dulu saya rajin mengeluh soal kuliah dengan gamblang, saya upayakan tidak ada disini. Galau kerja itu hak semua orang, menyikapinya juga :)
Nah, cuma mau cerita nih.
Hari ini sehabis meeting, saya dapat email jam 12.01 PM, isinya minta data. Nah, padahal saya sendiri belum punya data apapun. Ya, namanya orang planning, data yang diolah itu ada sumber lainnya.
Lalu saya tanya-tanya, akhirnya dapat itu data. Yang unik, data 1 terkirim ke email saya pada jam 01.34 PM dan data kedua 01.43 PM.
Angka biasa sih, tapi ketika 34 dan 43 itu bolak balik, jadi unik juga.
Apalagi, saya mendapat data primer lain–sebelumnya–pada jam 12.58 PM. Kenapa dengan jam ini? Coba, 1 + 2 = 3. Betul? Lalu 5 + 8 = 13, lalu kalau dilanjut 1 + 3 = 4. Kita bertemu kembali dengan angka 4 dan 3.
Wew!
Data itu saya olah-olah dan akhirnya pada jam 4.19 PM bisa saya tuntaskan. Ya meskipun belum final sih. Tapi buat saya, berhasil membuat pengolahan data dalam waktu kurang dari 3 jam itu heroik juga. Hahaha..
Tapi sesungguhnya, kalau lagi begini, saya KANGEN BANGET sama ASCP! Sumpah! Okelah dulu saya gamang sampai demam mikirin dia, tapi gimana-gimana juga, ASCP jauh lebih mantap daripada spreadsheet.
Okehhh.. Setidaknya hari ini saya puas dengan hasil kerja saya, meski sempat diganggu HANG yang tidak perlu. Setidaknya saya bisa mewujudkan ekspektasi  yang sejatinya terhitung musykil dilakukan.
:)

No comments:

Post a Comment